Panduan Menuju Kesejahteraan Finansial untuk Menjamin Masa Depan Anda!

Panduan Menuju Kesejahteraan Finansial untuk Menjamin Masa Depan Anda!

ILUSTRASI. Gedung kantor pusat PT. Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia) di Jakarta.

Beritafintech.com – Kesejahteraan finansial merupakan salah satu harapan yang ingin dituju oleh banyak orang. Menurut penelitian dari Centre for Social Impact & Social Policy Research Centre – University of New South Wales Sydney, for Financial Literacy Australia, kesejahteraan finansial adalah ketika seseorang mampu memenuhi pengeluaran dan memiliki sisa uang, memegang kendali atas keuangannya, serta merasa aman secara finansial, baik saat ini maupun di masa depan.

Kesejahteraan finansial sangat penting untuk kepuasan dan keamanan hidup secara keseluruhan. Untuk mencapainya, diperlukan kombinasi antara kebiasaan manajemen keuangan yang baik, kesadaran, dan perencanaan strategis.

Manulife Indonesia memahami pentingnya kesejahteraan finansial dan berkomitmen untuk membantu masyarakat Indonesia untuk mencapainya dengan menyediakan inovasi produk serta layanan.

Simak esensi kesejahteraan finansial melalui artikel ini dan bagaimana Manulife Indonesia dapat membantu Anda mengamankan masa depan finansial, memudahkan keputusan Anda serta membuat hidup lebih baik.

1.Menyusun rencana keuangan yang komprehensif
Mulailah dengan mengevaluasi situasi keuangan Anda saat ini, termasuk pendapatan, pengeluaran, aset, dan kewajiban. Tetapkan tujuan keuangan yang jelas, seperti menabung untuk masa pensiun, membeli rumah, atau menyiapkan dana darurat. Rencana keuangan yang terstruktur dengan baik berperan sebagai panduan untuk mengambil keputusan keuangan, agar Anda dapat mencapai tujuan finansial yang diinginkan.

2.Membuat anggaran dan menabung dengan bijaksana
Buatlah anggaran yang realistis yang mencakup semua pendapatan dan pengeluaran Anda. Prioritaskan pengeluaran penting seperti sandang, pangan, papan. Setelah itu alokasikan dana untuk tabungan dan pembayaran utang. Yang tak kalah pentingnya, siapkan dana darurat sedikitnya sejumlah tiga hingga enam bulan biaya hidup untuk mengatasi biaya tak terduga tanpa mengganggu stabilitas keuangan Anda.

TRENDING  Fintech Lending, Harapan Baru bagi Usaha Kecil

Di dunia yang serba terhubung seperti sekarang ini, mudah sekali untuk terjebak dalam kebiasaan belanja yang impulsif dan berlomba-lomba mengikuti tren. Namun, hal ini dapat menyebabkan masalah keuangan dan pemborosan. Menerapkan gaya hidup yang lebih hemat dan memastikan aktivitas sosial Anda selaras dengan situasi keuangan Anda dapat membantu menjaga keseimbangan dan menghindari pengeluaran yang tidak perlu.

3.Melindungi diri dari peristiwa tak terduga
Banyak peristiwa yang tidak dapat kita duga, oleh karenanya pastikan keamanan finansial dengan mempersiapkan diri untuk kejadian tak terduga seperti sakit, kehilangan pekerjaan atau bahkan kematian. Mengelola risiko-risiko ini dengan bijak dapat mencegah kebutuhan akan utang.

Asuransi memainkan peran penting dalam perencanaan keuangan dengan memberikan perlindungan terhadap situasi-situasi yang tidak pasti. Setiap tahunnya, biaya kesehatan dan pengobatan terus meningkat. Hal ini didukung pernyataan oleh Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) yang mengatakan klaim asuransi kesehatan meningkat secara signifikan dalam tiga tahun terakhir dengan rata-rata peningkatan hampir 30 persen akibat inflasi medis. Jika Anda tidak memiliki perlindungan kesehatan, hal-hal tersebut akan membebani keuangan pribadi Anda.

MiUltimate HealthCare dari Manulife membantu Anda mengelola biaya pengobatan medis dengan pembayaran manfaat sesuai tagihan (as charged) dan limit tahunan berdasarkan plan yang dipilih. Anda akan mendapatkan penggantian biaya rumah sakit untuk sakit maupun kecelakaan, serta limit tahunan tambahan untuk penyakit kritis seperti kanker, serangan jantung, gagal ginjal, atau transplantasi organ. Dengan asuransi ini, Anda dan keluarga dapat memperoleh perlindungan dari risiko biaya kesehatan yang tidak terduga.

4.Berinvestasi untuk Menjamin Masa Depan yang Lebih Baik
Berinvestasi adalah kunci untuk membangun aset dan mencapai tujuan keuangan jangka panjang. Sebisa mungkin variasikan investasi Anda di berbagai kelas aset, seperti saham, obligasi, dan properti untuk meminimalkan risiko dan memaksimalkan keuntungan.

TRENDING  Amartha Gandeng eFishery Guna Permudah Akses Finansial di Sektor Akuakultur

Anda dapat mempertimbangkan untuk bekerja sama dengan penasihat keuangan untuk mengembangkan strategi investasi yang disesuaikan dengan kebutuhan dan profil risiko Anda. Opsi lainnya, Anda dapat membeli produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi seperti MiSmart Insurance Solution (MiSSION), yang memberikan perlindungan jiwa sekaligus investasi yang dapat membantu Anda memenuhi aspirasi keuangan.

5.Merencanakan masa pensiun yang aman
Pastikan stabilitas keuangan di hari tua Anda dengan berkontribusi secara teratur ke akun pensiun seperti program pensiun DPLK atau program pensiun swasta. Selain pilihan tersebut, Anda juga dapat memulainya sejak dini dengan menggunakan Manulife Saving Protector (MSP) dari Manulife Indonesia, yang dapat membantu Anda mempersiapkan masa pensiun dan pendidikan anak-anak Anda.

Kesejahteraan finansial bukan hanya tentang uang, tetapi juga tentang keamanan, kebebasan dalam mengelola keuangan, dan kesiapan untuk menata keuangan serta diri untuk memiliki tujuan keuangan dengan jelas.

Tentang Manulife

Manulife Financial Corporation adalah penyedia layanan keuangan internasional terkemuka, membantu orang membuat keputusan lebih mudah dan hidup lebih baik. Dengan kantor pusat global kami di Toronto, Kanada, kami menyediakan nasihat keuangan dan asuransi, beroperasi sebagai Manulife di Kanada, Asia dan Eropa, dan terutama sebagai John Hancock di Amerika Serikat. Melalui Manulife Investment Management, merek global untuk segmen Global Wealth and Asset Management, kami melayani nasabah perorangan, institusi, dan anggota program pensiun di seluruh dunia. Pada akhir tahun 2022, kami memiliki lebih dari 40.000 karyawan, lebih dari 116.00 agen, dan ribuan mitra distribusi, yang melayani lebih dari 34 juta nasabah. Kami memperdagangkan saham dengan kode ‘MFC’ di bursa efek Toronto, New York, dan Filipina, serta di bawah kode ‘945’ di Hong Kong.

TRENDING  Terbaru, SWI Temukan 50 Pinjol Ilegal, Cek Daftar Pinjol Legal 2023

Tidak semua penawaran tersedia di semua yurisdiksi.

Tentang Manulife Indonesia

Didirikan pada tahun 1985, PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia) adalah bagian dari Manulife Financial Corporation Group, sebuah grup perusahaan jasa keuangan asal Kanada yang beroperasi di Asia, Kanada dan Amerika Serikat. Manulife Indonesia menawarkan berbagai layanan keuangan, termasuk asuransi jiwa, asuransi kecelakaan dan kesehatan, investasi dan program pensiun untuk nasabah individu dan nasabah kumpulan di Indonesia. Melalui jaringan yang terdiri dari hampir 11.000 karyawan dan tenaga penjualan profesional yang tersebar di lebih dari 30 kantor penjualan, Manulife Indonesia melayani sekitar 2 juta nasabah di Indonesia.

PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Juga: Manulife Indonesia Bukukan Kinerja Keuangan Solid pada Tahun 2023

Selanjutnya: Sekitar 131.000 Jemaah Haji Telah Tiba di Tanah Suci

Menarik Dibaca: Promo Alfamidi Terbaru sampai 31 Mei 2024, Cat Rambut-Mi Samyang Beli 1 Gratis 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

“Panduan Menuju Kesejahteraan Finansial untuk Menjamin Masa Depan Anda” adalah sebuah buku ​yang memberikan tips dan strategi dalam mengelola keuangan⁣ dengan baik untuk mencapai ⁤kesejahteraan finansial. Buku ini memberikan panduan langkah demi langkah dalam merencanakan keuangan, mengelola pengeluaran, berinvestasi dengan cerdas, dan mengatur tabungan untuk masa depan yang lebih baik. ‍Dengan mengikuti panduan yang disajikan dalam buku ini,⁢ diharapkan pembaca dapat membangun pondasi yang ‍kokoh untuk keuangan mereka dan menjamin masa depan yang lebih baik‍ dan lebih stabil. Ini adalah panduan praktis yang sangat berguna bagi siapa saja yang⁣ ingin mencapai kesejahteraan⁤ finansial.

Check Also

Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Sudah Sampai Tahap Finalisasi

Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Sudah Sampai Tahap Finalisasi

Welcome to our blog!

Here at Amazing Adventures, we are dedicated to bringing you the latest news and updates on all things travel. Whether you're a seasoned globetrotter or planning your first trip abroad, our team of experts is here to provide you with tips, recommendations, and inspiration for your next adventure.

Stay tuned for exciting travel stories, destination spotlights, packing guides, and much more. Join us as we explore the world one trip at a time!

%site% | NEWS