LPS Tegaskan, Disiplin Menabung Jadi Kunci Kemerdekaan Finansial

LPS Tegaskan, Disiplin Menabung Jadi Kunci Kemerdekaan Finansial

ILUSTRASI. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) bersamaOtoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), dan Kementerian Keuangan menggelar “Like It! ajang literasi keuangan di 2024. DOK LPS

Beritafintech.com – JAKARTA. Siapa saja  bisa membangun kekayaan.Tak peduli apa pun profesinya atau seberapa besar gajinya. Prinsip sederhana seperti berhemat dan disiplin menabung dapat membuka jalan menuju kemerdekaan finansial di masa depan.

Hal ini selaras dengan acara edukasi literasi keuangan bertajuk Like It! Literasi Keuangan Indonesia Terdepan 2024, yang digelar oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), dan Kementerian Keuangan, akhir pekan lalu.

Sekretaris LPS, Jimmy Ardianto menekankan, pentingnya kebiasaan menabung sebagai langkah awal membangun stabilitas keuangan pribadi. Menabung adalah langkah penting  mempersiapkan diri menghadapi berbagai kemungkinan dan bukan hanya soal menyimpan uang. “Jika masyarakat memiliki pemahaman yang baik mengenai pentingnya tabungan, itu akan memberikan stabilitas bagi sistem keuangan Indonesia secara keseluruhan,” ujar Jimmy dalam keterangan tertulis, Senin (11/11/2024).

Baca Juga: Perkuat Perlindungan Konsumen, OJK Gandeng Otoritas Korea Selatan dan Hong Kong

Ia mengingatkan pentingnya menabung dengan pemahaman yang baik tentang lembaga keuangan. Seperti memilih tempat menabung yang aman dan bisa memberikan rasa tenang. Menurut Jimmy, menabung di bank memiliki tingkat keamanan yang tinggi karena dana masyarakat yang disimpan di lembaga perbankan dijamin oleh LPS.

TRENDING  Menyapa Kabar Sang Pioneer Fintech P2P Lending, Investree

Menurut dia, dengan adanya LPS, masyarakat tidak perlu khawatir jika terjadi masalah pada bank, seperti kebangkrutan atau penutupan. “LPS menjamin simpanan hingga maksimal Rp 2 miliar per nasabah per bank. Jadi, selama suku bunga yang ditawarkan bank tidak melebihi ketentuan LPS, dana nasabah akan aman,” jelasnya.

 Pendiri Acrobyte Group, Theo Derick, membagikan kisah perjalanan finansialnya sebagai inspirasi bagi generasi muda tentang manfaat disiplin menabung. Sejak masa kuliah, Theo mengatakan kebiasaan menabung telah menjadi kunci bagi kemajuan keuangannya, hingga kini mampu membangun usahanya sendiri.
 

Selanjutnya: Kecelakaan Truk di Ruas Tol Purbaleunyi, Kemenhub Akan Dalami Penyebab Kecelakaan

Menarik Dibaca: Bagaimana Cara Dapat Black Card? Ketahui Dulu Sejarah dan Syaratnya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lembaga⁣ Penjamin Simpanan⁣ (LPS) menegaskan bahwa disiplin⁢ menabung merupakan​ kunci ‍utama untuk mencapai ‌kemerdekaan finansial. Dengan ⁢menabung ‍secara teratur‍ dan disiplin, seseorang dapat mempersiapkan masa ⁢depannya dengan ⁤lebih baik ⁣dan ⁤mengurangi risiko kekurangan dana di kemudian hari. Menabung juga membantu individu untuk menghadapi situasi‍ darurat dan memperoleh​ kebebasan finansial ‍yang ⁢diinginkan. Untuk itu,⁢ penting bagi setiap orang ‍untuk mengembangkan kebiasaan menabung sejak dini agar bisa meraih kemerdekaan ‍finansial di masa​ depan. Dengan kesadaran akan pentingnya menabung,‌ diharapkan masyarakat bisa lebih siap dalam menghadapi kondisi finansial yang tidak pasti.

Check Also

Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Sudah Sampai Tahap Finalisasi

Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Sudah Sampai Tahap Finalisasi

Welcome to our blog!

Here at Amazing Adventures, we are dedicated to bringing you the latest news and updates on all things travel. Whether you're a seasoned globetrotter or planning your first trip abroad, our team of experts is here to provide you with tips, recommendations, and inspiration for your next adventure.

Stay tuned for exciting travel stories, destination spotlights, packing guides, and much more. Join us as we explore the world one trip at a time!

%site% | NEWS