TMRW By UOB Masuk Jajaran 100 Top Bank Digital Global

TMRW By UOB Masuk Jajaran 100 Top Bank Digital Global

ILUSTRASI. Direktur Utama UOB Indonesia Kevin Lam (kanan) berbincang dengan Digital Bank Head UOB Indonesia Fajar S. Maharjaya (kiri) usai peluncuran TNRW bank digital UOB di Jakarta, Senin (3/8). ./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/03/08/2020.

Beritafintech.com – JAKARTA. Empat bank digital Indonesia masuk daftar Global Top 100 Digital Bank Ranking 2022 yang dirilis The Asian Banker. Salah satunya adalah TMRW dari Bank UOB Indonesia dengan menduduki peringkat 80.

Bank ini masuk ke dalam jajaran elit bank digital global bersama dengan Bank BCA Digital yang beroperasi lewat platform Blu, Jenius dari Bank BTPN dan LineBank dari Bank KEB Hana.

TMRW by UOB merupakan bank digital yang diluncurkan oleh PT Bank UOB Indonesia di tahun 2020 dan memiliki visi untuk menjadi The Most Engaged Bank. Bank ini fokus pada perjalanan serta pengalaman nasabah atau digital customer experience.

Lalu bagaimana perkembangan TMRW by UOB?

Baca Juga: Biaya BI-Fast Kemungkinan Akan Turun, Begini Tanggapan BTN

Fajar Septandri Maharjaya, Digital Banking Head UOB Indonesia menjelaskan, kehadiran TMRW by UOB mendapatkan respon yang sangat baik. Hal ini ditandai dengan perkembangan dan pertumbuhan jumlah nasabah yang menggembirakan.

“Hingga Juni 2022, jumlah nasabah tumbuh 270% secara year on year (YoY),” ungkapnya pada Beritafintech.com, Senin (18/7).

Namun, Fajar tidak merinci total jumlah nasabah bank tersebut saat ini dan berapa pengguna aktif TMRW by UOB. Pertumbuhan jumlah nasabah itu telah mendorong pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang sangat baik. Ia bilang, DPK yang dihimpun lewat TMRW telah meningkat 250% per Juni 2022 dari periode yang sama tahun lalu.

TRENDING  Rekomendasi Bank dengan Bunga Pinjaman Terendah

Dia menambahkan bahwa TMRW by UOB akan terus menghadirkan solusi yang progresif dan inovatif, yang relevan dengan gaya hidup serta kebutuhan nasabah.

Adapun layanan yang ditawarkan bank ini mulai dari proses digital onboarding yang cepat sekitar 7 menit serta memberikan pilihan produk beragam yang mencakup tabungan, kartu kredit, deposito berjangka serta pinjaman.

TMRW telah menghadirkan berbagai macam fitur yang dapat melayani kebutuhan nasabah sehari-hari seperti transfer dana real time online, pembayaran tagihan, pembelian dan top-up e-wallets dengan lebih dari 125 billers yang tersedia saat ini, serta pembayaran dengan menggunakan QRIS.

Baca Juga: Transaksi BI Fast Capai 127,8 Juta Hingga Juni 2022

“Untuk layanan transfer dana, TMRW juga dilengkapi fitur BI FAST, dimana nasabah dapat mengirimkan atau menerima dana dengan menggunakan nomor ponsel atau alamat email secara real time online,” katanya.

TMRW juga menghadirkan layanan Smart Insights dengan menggunakan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) yang membantu nasabah dalam melakukan perencanaan keuangan dan mengelola keuangannya. Selain itu, kata Fajar, TMRW merupakan satu-satunya bank yang memadukan gamification dengan menabung melalui fitur City of TMRW.

Selanjutnya, TMRW juga memiliki layanan TMRW Pay, sebuah layanan pinjaman e-commerce yang disetujui secara instan dan memungkinkan nasabah mengelola keuangan dengan lebih nyaman. TMRW Pay memberikan nasabah pilihan berupa layanan pembayaran ditunda (deferred payment) hingga 90 hari dengan bunga nol persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Bank digital TMRW oleh UOB telah masuk dalam jajaran 100 top bank digital global menurut laporan yang diterbitkan oleh The Banker Magazine. Bank ini memberikan pengalaman perbankan yang inovatif dan mudah bagi para nasabahnya. TMRW menggunakan teknologi canggih untuk mempermudah proses perbankan, mulai dari pembukaan rekening hingga pengelolaan keuangan sehari-hari. Keberhasilan TMRW masuk dalam daftar ini menunjukkan komitmen UOB dalam menjadikan layanan perbankan lebih modern dan efisien. Hal ini juga memperkuat posisi UOB sebagai salah satu bank terkemuka di dunia dalam menghadirkan inovasi teknologi dalam industri perbankan.

Check Also

Tutup 2024,Pengguna wondr by BNI Dapat Laporan Transaksi Finansial dari wondr Insight

Tutup 2024,Pengguna wondr by BNI Dapat Laporan Transaksi Finansial dari wondr Insight

Dalam Tutup 2024, pengguna wondr by BNI akan semakin dimanjakan dengan fitur baru yang revolusioner. Salah satunya adalah kemampuan untuk menerima laporan transaksi finansial secara real-time melalui wondr Insight. Dengan fitur ini, pengguna dapat dengan mudah melacak dan mengelola semua transaksi keuangan mereka tanpa harus repot-repot membuka banyak aplikasi atau website. Hal ini tentu saja membuat pengalaman bertransaksi menjadi lebih efisien dan praktis. Jadi tunggu apalagi? Segera bergabung dengan wondr by BNI dan nikmati kemudahan serta kenyamanan dalam mengelola keuangan Anda!

%site% | NEWS